IBX5B0A3CA409E1C Kunci Determinasi Tumbuhan dan Hewan beserta Contoh dan Caranya - Yuk!Belajar

Kunci Determinasi Tumbuhan dan Hewan beserta Contoh dan Caranya

Artikel ini berisi pembahasan tentang kunci determinasi tumbuhan, kunci determinasi hewan, contoh kunci determinasi, cara menggunakan kunci determinasi atau kunci dikotom.

Kunci determinasi atau dikenal dengan istilah "dikotom" adalah suatu kunci yang dipergunakan untuk menentukan filum atau divisi, kelas, ordo, famili, genus, atau spesies. Dasar yang dipergunakan kunci determinasi ini adalah identifikasi dari makhluk hidup dengan menggunakan kunci dikotom.
Selain itu kunci determinasi merupakan cara untuk dapat mengenali dan mengelompokkan mahluk hidup pada tingkatan (takson) mahluk hidup.

Pada umumnya, kunci dikotom memuat ciri-ciri organisme yang akan disajikan secara berlawanan. Selain itu, kunci dikotom juga diartikan sebagai cara untuk mencari nama tumbuhan dan hewan yang awalnya belum diketahui atau dikenali. Serta mempermudah mengenali, membandingkan, dan mempelajari makhluk hidup.


Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan kunci determinasi adalah seperti berikut.

a. Kunci harus dikotomi (pembagian atas dua kelompok yang saling bertentangan.).
b. Kata pertama dalam tiap pernyataan dalam 1 kuplet harus identik, contoh:
    1) tumbuhan berumah satu …
    2)tumbuhan berumah dua …
c. Pilihan atau bagian dari kuplet harus kontradiktif sehingga satu bagian bisa diterima dan yang lain ditolak.
d. Hindari pemakaian kisaran yang tumpang tindih atau hal-hal yang bersifat relatif dalam kuplet, contoh: panjang daun 4-8 cm, daun besar atau kecil.
e. Gunakan sifat-sifat yang biasa diamati.
f. Pernyataan dari dua kuplet yang berurutan jangan dimulai dengan kata yang sama.
g. Setiap kuplet diberi nomor.
h. Buat kalimat pertanyaan yang pendek.


Cara Menggunakan Kunci Determinasi dengan benar, yaitu sebagai berikut:

  1. Baca dengan teliti kunci determinasi tersebut, bacalah dari awal hingga akhir.
  2. Sesuaikanlah ciri-ciri organisme dengan ciri-ciri yang ada di kunci dikotom.
  3. Semisal mendapatkan ciri yang sudah sesuai, selanjutnya beralih ke ciri yang dibawahnya sesuai nomor yang tertulis dibelakang pernyataan tersebut.
  4. Begitu seterusmya sampai kalian mendapatkan nama famili, ordo, kelas, devisio atau filum dari organisme tersebut.


Contoh Kunci Determinasi Pada Tumbuhan

1a. Berpembuluh............................. 2
1b. Tak berpembuluh....................... Bryophyta
2a. Berspora..................................... Pterydophyta 
2b. Berbiji........................................ 3 
3a. Berbiji terbuka........................... Gymnospermae 
3b. Berbiji tertutup ......................... 4 
4a. Memiliki satu kotiledon............ 7 
4b. Memiliki dua kotiledon............. 5 
5a. Menghasilkan getah.............. .... Euphorbiaceae 
5b. Tidak menghasilkan getah......... 6 
6a. Bunga kupu-kupu....................... Papilionaceae 
6b. Bunga terompet......................... Solanaceae 
7a. Memiliki rizoma........................ Zingiberaceae 
7b. Tidak memiliki rhizoma............ 8 
8a. Batang berpelepah..................... Musaceae 
8b. Daun berpelepah....................... 9 
9a. Batang berrongga...................... Cyperaceae 
9b. Batang tak berrongga................ Poaceae 

Soal 

Buatlah kunci determinasi pada Rumput teki, kunyit dan melinjo.
1. Rumput teki: 1a, 2b, 3b, 4a, 7b, 8b, 9a (Cyperaceae)
2. Kunyit: 1a, 2b, 3b, 4a, 7a (Zingiberaceae)
3. Melinjo: 1a, 2b, 3a (Gymnospermae)


Contoh Kunci Determinasi Pada Hewan

Berikut adalah Kunci dikotom pada filum Arthropoda:
1a. Tubuh terbagi menjadi menjadi kepala, dada dan perut......... Insekta 
1b. Tubuh tidak terbagi menjadi kepala, dada dan perut ............ 2 
2a. Tubuh terbagi menjadi kepala dada bersatu dan perut .......... 3 
2b. Tubuh terbagi menjadi kepala dan badan beruas-ruas .......... 4 
3a. Pada kepala dada terdapat 4 pasang kaki .............................. Arachnida 
3b. Pada kepala dada terdapat 5 pasang kaki jalan ..................... Crustacea 
4a. Badan pipih beruas-ruas, tiap ruas terdapat 1 pasang kaki..... Chilopoda 
4b. Badan gilig beruas-ruas , tiap ruas terdapat 2 pasang kaki..... Diplopoda 

Soal

Manakah Kunci determinasi Kelabang atau lipan yang sedang diamati seorang siswa...
A. 1a, 2b, 3a, 4b
B. 1b, 2a, 3a, 4a
C. 1b, 2b, 3b, 4b
D. 1b, 2b, 4a
E. 1b, 2a, 3b

Pembahasan 

Jawabannya adalah D, pada prinsipnya kunci determinasi ini mudah, mencari kuncinya dimulai dari ciri nomor 1, Kelabang tubuhnya tidak terbagi menjadi kepala, dada dan perut. Maka langsung ke no 2. Kelabang memiliki kepala dan badan beruas-ruas sehingga langsung ke no 4. Kelabang memilki ciri Badan pipih beruas-ruas, dan tiap ruas terdapat 1 pasang kaki sehingga kelabang termasuk kelompok Chilopoda
Sumber:https://www.scribd.com/doc/250739295/soal-kunci-determinasi

Jadi begitulah cara menggunakan Kunci determinasi atau kunci dikotom pada hewan atau pun tumbuhan. Tujuan kunci determinasi ini adalah untuk mencari nama famili, ordo, kelas, devisio atau filum berdasarkan ciri-ciri organisme tersebut.
 
About - Contact Us - Sitemap - Disclaimer - Privacy Policy
Back To Top